Fadli Zon Bicara soal Heli Jatuh dan Banyaknya Tenaga Kerja China

Beritaterheboh.com - Helikopter yang dipakai PT Indonesia Morowali Park (PT IMIP) terjatuh di area perusahaan saat hendak mendarat. Di dal...

Beritaterheboh.com - Helikopter yang dipakai PT Indonesia Morowali Park (PT IMIP) terjatuh di area perusahaan saat hendak mendarat. Di dalamnya, terdapat 6 orang warga China yang bekerja di PT IMIP serta 2 kru yang merupakan warga negara Indonesia (WNI).

Helikopter tersebut terbang dari helipad PT IMIP. Hanya 2 menit setelah lepas landas, helikopter mengalami kerusakan dan kembali menuju pendaratan ke area semula. Sayangnya upaya sang pilot gagal sehingga helikopter jatuh sebelum mendarat.

"Sekitar pukul 09.15 WITa saat helikopter akan melakukan pendaratan di landasan helipad PT IMIP tiba-tiba terjadi gangguan mesin sehingga helikopter jatuh," kata Kabid Humas Polda Sulteng AKBP Hery Murwono, Jumat (20/4/2018).



Humas Direktorat Perhubungan Udara Mia Ermaya menyebut helikopter itu rencananya akan menuju Bandara Halu Oleo namun jatuh di area perusahaan. Saat helikopter jatuh, seorang karyawan, Aris Heni Irawan (23), yang sedang melintas di jalan. Dia tertimpa baling-baling dan tewas di tempat kejadian.

Kondisi helikopter rusah parah saat berada di darat. Bagian atas, bawah dan belakang patah. Namun penumpang dan kru helikopter selamat dari maut.

Enam penumpang yang ada di helikopter tersebut adalah warga negara China. Tiga di antaranya yaitu Xi Laiwang (56), Yang Xun (32), dan Du Yifei (28) mengalami luka ringan. Sementara tiga orang lainnya yaitu Guan Kejiang, Zhao Yipu, dan Du Gui tidak terluka. Mereka datang untuk membuat video dokumenter dan berniat kembali ke negara asalnya.



"Mereka datang ke sini untuk membuat video dokumenter, semacam company profile perusahaan-perusahaan Tiongkok yang ada di sini. Setelah tiga hari mereka ambil gambar dan foto di sini. Tadi pagi itu rencana mau balik via bandara Kendari-Makasar-Jakarta terus lanjut ke Tiongkok," kata Koordinator Media Relation PT IMIP Dedy Kurniawan.

Humas PT IMIP mengatakan helikopter itu bukan milik perusahaan. Helikopter itu disewa dari PT Whitesky yang sekaligus jadi operatornya.



"Heli ini bukan milik PT IMIP. Pesawat tersebut milik dan dioperasikan oleh PT Whitesky. Kami, PT IMIP, adalah pihak yang mencarter," lanjut Dedy.

Belum diketahui penyebab jatuhnya helikopter itu. PT IMIP masih menunggu hasil investigasi Komisi Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).

"Mengenai penyebab jatuhnya, kami masih menunggu hasil investigasi dari tim KNKT (Komisi Nasional Keselamatan Transportasi) dan Departemen Perhubungan. Kami belum berani menyimpulkan sebelum ada hasil investigasi dari mereka," jelasnya.


Fadli Zon Bicara soal Heli Jatuh dan Banyaknya Tenaga Kerja China

Helikopter yang jatuh di Morowali, Sulawesi Tengah, mengangkut enam warga negara China dan dua orang kru lokal. Penumpang dan kru selamat, sedangkan satu pekerja di darat menjadi korban tertimpa helikopter. Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengaitkan kejadian jatuhnya heli ini dengan isu tenaga kerja asing.




Fadli Zon menyebut kecelakaan ini setidaknya memberikan dua peringatan bagi Indonesia.

"Saya kira ini satu konfirmasi bahwa memang telah banyak tenaga kerja dari China yang masuk ke Indonesia. Tidak jelas juga statusnya mana yang legal dan ilegal. Karena kan pemerintah memberikan bebas visa," jelas Fadli kepada wartawan, Jumat (20/4/2018).

Soal aturan bebas visa kunjungan itu diatur lewat Perpres Nomor 21/2016. Menurut Fadli, insiden yang menyebabkan tenaga kerja asal China luka-luka itu bisa menguak masifnya TKA yang masuk ke Indonesia lantaran penyalahgunaan kebijakan bebas visa.

"Ini kita perlu periksa apakah bebas visa untuk pariwisata itu apakah betul tidak disalahgunakan untuk bekerja," sebut Fadli.



Peringatan kedua yang dimaksud Fadli terkait penerbitan Perpres tentang Penggunaan TKA oleh Presiden Joko Widodo. Fadli menyebut perpres itu harus segera dicabut karena mengancam tenaga kerja lokal.

"Menurut saya, perpres (TKA) itu harus ditinjau ulang. Dicabutlah. Presiden jangan mengkhianati tenaga kerja lokal yang memang butuh pekerjaan," ucapnya.

Lewat kejadian ini, Jokowi seharusnya sadar bahwa sudah terlalu banyak TKA yang bekerja di Indonesia. Terlebih, sebut Fadli, tak ada klasifikasi yang jelas soal jenis TKA yang bisa masuk ke Indonesia dalam Perpres 20/2018 itu.

"Masak sekarang di saat orang susah cari pekerjaan kok presiden mengeluarkan perpres untuk memberikan 'karpet merah' dan jalan pintas bagi tenaga kerja asing masuk," tutur Waketum Gerindra itu.

"Ini kan melukai warga negara kita sendiri yang mau bekerja. Apalagi tenaga kerja itu bisa tenaga kerja yang bukan skilled khusus gitu. Kecuali memang ada skill khusus yang kita tidak punya ahlinya bolehlah," tutup Fadli.

Pagi tadi, helikopter milik PT Indonesia Morowali Industrial Park (PT IMIP) yang mengangkut WN China jatuh di Morowali, Sulawesi Tengah. Helikopter jatuh saat akan mendarat.

Helikopter mengangkut enam penumpang dan dua kru. Satu karyawan PT IMIP tewas dalam kejadian ini. Sedangkan keenam penumpang yang merupakan WN China selamat. 


Profil PT IMIP, Perusahaan Pemilik Helikopter yang Jatuh di Morowali

Helikopter milik PT Indonesia Morowali Industrial Park atau IMIP yang membawa 6 orang awak penumpang jatuh di Morowali, Sulawesi Tengah. Satu orang dikabarkan tewas tertimpa helikopter.
Saat kejadian tersebut, helikopter mengangkut para pegawai. Seluruhnya berkewarganegaraan China. IMIP merupakan perusahaan pengelola kawasan industri pertambangan, khususnya bahan mineral nikel.

Mengutip dari Antara, Media Relation PT IMIP Dedi Kurniawan mengungkapkan sekitar tiga ribu tenaga kerja asing bekerja di Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah. "Selain bekerja di IMIP, mereka juga bekerja di 12 perusahaan yang berada dalam kawasan IMIP," kata Dedi.

Dedi mengatakan para tenaga kerja asing itu bekerja dengan standar kualitas yang tinggi, dengan izin serta dokumen yang lengkap. Mereka juga bekerja bersama dengan sekitar 21.662 orang.
Mengutip laman resminya, PT IMIP didirikan pada 19 September 2013. IMIP mengantongi persetujuan prinsip bernomor 263/1/IP-PB/PMA/2015 pada 29 Januari 2015.
Baca Juga :


Perusahaan ini merupakan patungan Shanghai Decent Investment (Group) dengan porsi saham 49,69%, PT Sulawesi Mining Investment 25%, dan PT Bintang Delapan Investama 25,31%.
Shanghai Decent Investment (Group) Co., Ltd. bekerja sama dengan PT Bintang Delapan Investama mendirikan PT Sulawesi Mining Investment (SMI) pada tahun 2009. 

Kemudian mulai melakukan pengembangan terhadap tambang nikel seluas hampir 47.000 hektare di Kabupaten Morowali.
Adapun modal perusahaan dalam mengeloa kawasan industri tersebut yakni senilai USD 40.000.000 yang merupakan modal dasar dan USD 40.000.000 modal ditempatkan dan disetor penuh.
Hingga akhir tahun 2016, jumlah produksi NPI Nickel Pig Iron (10% Ni) yang terakumulasi lebih dari 500 ribu ton, setara dengan nikel murni lebih dari 55.000 ton.

detik.com/kumparan.com
. .
Name

ABDUL AZIZ,1,abu tours,10,ACT,3,agus,1,ahmad dhani,62,Ahok,397,ahoker,1,amien rais,4,Anies,16,AniYudhoyono,13,anti virus,1,asian games 2018,2,bahar smith,3,bbm,1,Bela Islam,4,Berita,3427,Berita Islam,14,bom bunuh diri,1,bom medan,12,bom surabaya 13 Mei,29,bpjs,4,corona,278,Daerah,72,data corona,59,debat capres,8,deddy,2,demo,1,demokrat,3,djarot saiful hidayat,21,dki,736,dpr,1,DPR/DPRD,19,Ekonomi,17,enter,1,entertainment,1804,erick tohir,1,fadli zon,42,fahri hamzah,17,farhat,5,first travel,8,FPI,189,ganti presiden,12,garuda,66,gempa bumi,1,gempa palu,6,gerindra,2,Gibran,44,guru honorer,1,habib bahar,1,habib rizieq,4,hatespeech,13,Hukum,239,ILC,17,intermezzo,3,Internasional,372,investasi bodong,2,Iriana Jokowi,4,Isu,1,Jakarta,119,jogja,1,Jokowi,197,jonru,2,Jusuf Kalla,8,Kaesang,49,Kahiyang,9,kampanye akbar Jokowi,1,kasus 22 mei,10,kasus ektp,3,kasus jessica,1,kasus sepakbola,6,kecelakaan,8,keraton agung sejagat,26,Kesehatan,1,Kontroversi,112,korban,1,KPK,1,Kriminal,16,leasing,1,lina sule,82,lion air,62,lucinta luna,71,mafia bola,1,Mario Teguh,3,mata najwa,13,mca,13,menteri susi,10,messi,1,mudik,1,MUI,12,mulan jameela,1,mustafa nahra,1,najwa,1,nanggala402,12,nas,1,nasioanal,5,nasiona,7,Nasional,6986,News,3,Novel Baswedan,19,NU,46,NUSRON WAHID,3,ojol,3,Olahraga,13,Opini,244,PAN,1,papua,1,Partai,15,pdip,1,pemilu2019,1,Pendidikan,8,Peristiwa,44,Pilgub DKI,203,pilgub sumut,1,pilkada,5,pilkada2018,10,pilpres2019,48,PKB,1,pks,7,poli,1,polirik,1,polisi,1,polit,1,politi,6,Politik,8009,politiki,1,poliyik,1,POLRI,17,prabowo,2,pssi,1,raga,2,Ragam,4689,ragan,3,Ramalan,3,ratna sarumpaet,103,realcount,2,rekapitulasi,1,Revisi UU,1,ridwan kamik,1,ridwan kamil,1,risma,6,s,1,sandiaga uno,11,saracen,1,SBY,39,sehat,1,sejarah,5,sele,2,Seleb,1315,serba serbi,1,setnov,2,shio,7,sidang MK 2019,35,sinovac,2,SJ182,18,sport,1,sunda empire,14,surat ahmad dhani,4,syilviana,2,T,1,telkomsel,1,Teror,9,teroris riau,2,Tips,2,TNI,10,tol cipularang,8,tommy soeharto,1,topic netizen,758,tragedi 9 mei 2018,22,tre,1,trending topik,1853,UAS,27,UN,1,Unik,1,vaksin,3,viral,1,zodiak,17,
ltr
item
Berita Heboh: Fadli Zon Bicara soal Heli Jatuh dan Banyaknya Tenaga Kerja China
Fadli Zon Bicara soal Heli Jatuh dan Banyaknya Tenaga Kerja China
https://4.bp.blogspot.com/-88OtPvunhtY/WtqnHRAIrWI/AAAAAAAAKbg/2MwY-YA28aEOPtMklq4IbSWwqblLxkBkgCLcBGAs/s1600/zonk.jpeg
https://4.bp.blogspot.com/-88OtPvunhtY/WtqnHRAIrWI/AAAAAAAAKbg/2MwY-YA28aEOPtMklq4IbSWwqblLxkBkgCLcBGAs/s72-c/zonk.jpeg
Berita Heboh
http://www.beritaterheboh.com/2018/04/fadli-zon-bicara-soal-heli-jatuh-dan.html
http://www.beritaterheboh.com/
http://www.beritaterheboh.com/
http://www.beritaterheboh.com/2018/04/fadli-zon-bicara-soal-heli-jatuh-dan.html
true
5276501411807228324
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content