Jelang Aksi 22 Mei, Polisi Gagalkan Penyelundupan Senjata, dari Bom High Explosive hingga Softgun

Beritaterheboh.com - Jajaran kepolisian RI menggagalkan sejumlah aksi penyelundupan senjata, mulai dari bom molotov hingga senjata jenis s...

Beritaterheboh.com - Jajaran kepolisian RI menggagalkan sejumlah aksi penyelundupan senjata, mulai dari bom molotov hingga senjata jenis softgun jelang aksi 22 Mei 2019.

Penggagalan tersebut dilakukan aparat kepolisian di sejumlah lokasi di beberapa provinsi di Indonesia.

Aksi 22 Mei ini sendiri merupakan aksi pengerahan massa untuk turun ke jalan.

Aksi 22 Mei ini sebagai bentuk protes atas hasil Pemilu 2019 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang akan diumumkan pada hari itu.

Aksi ini sebelumnya digalakkan oleh kubu pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, dengan menyebutnya sebagai aksi 'people power'.


Aksi people power ini kemudian diubah namanya menjadi gerakan kedaulatan rakyat.

Banyak tokoh yang mengimbau agar masyarakat tak ikut aksi tersebut.

Berangkat ke Jakarta

Walau begitu, ditengarai banyak pihak dari berbagai daerah yang dikabarkan dalam perjalanan menuju Jakarta, lokasi aksi 22 Mei ini.

Pihak kepolisian diketahui melakukan penjagaan ketat di sejumlah daerah, mengantisipasi terjadinya kerusuhan dalam aksi tersebut.

Baca: Pj Wali Kota Makassar Menangis di Depan Satgas Kebersihan, Ini Penyebabnya

Baca: PT PSM Upayakan Penataan Stadion Madya Agar Bisa Dipakai Hadapi Becamex

Dalam penjagaannya itu, polisi menemukan berbagai senjata yang ternyata dibawa oleh oknum dalam aksi 22 Mei.

Dirangkum TribunWow.com, berikut ini sejumlah aksi penyelundupan senjata yang berhasil digagalkan polisi, mulai dari bom molotov hingga Martir.

1. 6 Bom 'High Explosive' dan Softgun

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Humas Brigjen (Pol) Dedi Prasetyo dikutip dari TribunWow.com dan Kompas.com, berhasil menggerebek seorang teroris.

Teroris berinisial AR alias E yang membawa bom untuk diledakkan di Gedung KPU pada 22 Mei 2019 besok.

AR ditangkap di Kelurahan Nanggewer, RT 002 RW 003, Kecamatan Cibinong, Bogor, Jawa Barat.


Saat penggerebekan, ada enam bom yang ditemukan, di mana semuanya memiliki daya ledak tinggi (high explosive).

"Ada enam bom dari bahan TATP yang sudah jadi dan satu buah buku berisi tentang catatan membuat bom," katanya kepada awak media di lokasi, Sabtu (18/5/2019).

"Dipersiapkan untuk sasarannya thogut dan akan menyasar pada 22 Mei di depan KPU," tambahnya.

Dari hasil penggeledahan itu, polisi tak hanya mengamankan bom, tapi juga senjata jenis softgun hingga bahan pembuat bom seperti nitrogen hingga paku.

Ditemukan juga alat penggerus (tumbuk), gas kimia, rangkaian detonator, serta satu buah panci presto.

2. Upaya Penyelundupan Senjata

Disampaikan oleh Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko, pihak intelijen sudah menangkap pihak yang berupaya melakukan penyelundupan senjata.

Disebutkannya, pelaku teror yang ditangkap pihak terkait itu mempersiapkan martir untuk unjuk rasa pada 22 Mei 2019.

Menurut Moeldoko, sejumlah barang bukti sudah disita Polri, yaitu senjata api lengkap dengan peluru tajam serta peredam.


"Intelijen kita telah menangkap upaya penyelundupan senjata. Orangnya ini sedang diproses. Tujuannya pasti untuk mengacaukan situasi," ujar Moeldoko di Gedung Bina Graha, Kompleks Istana Presiden Jakarta, Senin (20/5/2019).

Diduga, senjata api dengan peredam itu hendak diarahkan ke kerumunan massa sehingga seolah-olah peluru itu datang dari TNI-Polri yang berjaga.

"Bisa saja mereka melakukan tembakan di kerumunan akhirnya seolah-olah itu ya dari aparat keamanan, TNI-Polri. Itulah yang akan menjadi trigger, awalnya situasi menjadi chaos," kata dia.

3. Bom Molotov dari Madura


Mengutip TribunMadura, Polda Jatim telah berhasil mengamankan oknum peserta aksi 22 Mei yang membawa empat buah botol bersumbu alias bondet alias bom molotov, Senin (20/5/2019).

Para peserta itu berasal dari Pamekasan Madura yang berniat berangkat ke Jakarta untuk aksi 22 Mei.


Total peserta adalah 54 orang, yang pergi menggunakan tiga mini bus elf.

Berdasarkan keterangan Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan, rombongan mobil mereka diberhentikan oleh petugas polisi di Jembatan Suramadu.


Bom tersebut ditemukan di bagian bagasi belakang salah satu mobil elf yang digunakan.

"Barang itu tadi, kalau saya lihat, bau botol yang berbau minyak tanah, semacam bom molotov. Kita akan dalami ini," bebernya.

(TribunWow.com/Ananda Putri Octaviani)


Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Jelang Aksi 22 Mei, Polisi Gagalkan Penyelundupan Senjata, dari Bom High Explosive hingga Softgun, 

Name

ABDUL AZIZ,1,abu tours,10,ACT,3,agus,1,ahmad dhani,62,Ahok,397,ahoker,1,amien rais,4,Anies,16,AniYudhoyono,13,anti virus,1,asian games 2018,2,bahar smith,3,bbm,1,Bela Islam,4,Berita,3427,Berita Islam,14,bom bunuh diri,1,bom medan,12,bom surabaya 13 Mei,29,bpjs,4,corona,278,Daerah,72,data corona,59,debat capres,8,deddy,2,demo,1,demokrat,3,djarot saiful hidayat,21,dki,736,dpr,1,DPR/DPRD,19,Ekonomi,17,enter,1,entertainment,1804,erick tohir,1,fadli zon,42,fahri hamzah,17,farhat,5,first travel,8,FPI,189,ganti presiden,12,garuda,66,gempa bumi,1,gempa palu,6,gerindra,2,Gibran,44,guru honorer,1,habib bahar,1,habib rizieq,4,hatespeech,13,Hukum,239,ILC,17,intermezzo,3,Internasional,372,investasi bodong,2,Iriana Jokowi,4,Isu,1,Jakarta,119,jogja,1,Jokowi,197,jonru,2,Jusuf Kalla,8,Kaesang,49,Kahiyang,9,kampanye akbar Jokowi,1,kasus 22 mei,10,kasus ektp,3,kasus jessica,1,kasus sepakbola,6,kecelakaan,8,keraton agung sejagat,26,Kesehatan,1,Kontroversi,112,korban,1,KPK,1,Kriminal,16,leasing,1,lina sule,82,lion air,62,lucinta luna,71,mafia bola,1,Mario Teguh,3,mata najwa,13,mca,13,menteri susi,10,messi,1,mudik,1,MUI,12,mulan jameela,1,mustafa nahra,1,najwa,1,nanggala402,12,nas,1,nasioanal,5,nasiona,7,Nasional,7039,News,3,Novel Baswedan,19,NU,46,NUSRON WAHID,3,ojol,3,Olahraga,13,Opini,244,PAN,1,papua,1,Partai,15,pdip,1,pemilu2019,1,Pendidikan,8,Peristiwa,44,Pilgub DKI,203,pilgub sumut,1,pilkada,5,pilkada2018,10,pilpres2019,48,PKB,1,pks,7,poli,1,polirik,1,polisi,1,polit,1,politi,6,Politik,8015,politiki,1,poliyik,1,POLRI,17,prabowo,2,pssi,1,raga,2,Ragam,4701,ragan,3,Ramalan,3,ratna sarumpaet,103,realcount,2,rekapitulasi,1,Revisi UU,1,ridwan kamik,1,ridwan kamil,1,risma,6,s,1,sandiaga uno,11,saracen,1,SBY,39,sehat,1,sejarah,5,sele,2,Seleb,1315,serba serbi,1,setnov,2,shio,8,sidang MK 2019,35,sinovac,2,SJ182,18,sport,1,sunda empire,14,surat ahmad dhani,4,syilviana,2,T,1,telkomsel,1,Teror,9,teroris riau,2,Tips,2,TNI,10,tol cipularang,8,tommy soeharto,1,topic netizen,758,tragedi 9 mei 2018,22,tre,1,trending topik,1853,UAS,27,UN,1,Unik,1,vaksin,3,viral,1,zodiak,17,
ltr
item
Berita Heboh: Jelang Aksi 22 Mei, Polisi Gagalkan Penyelundupan Senjata, dari Bom High Explosive hingga Softgun
Jelang Aksi 22 Mei, Polisi Gagalkan Penyelundupan Senjata, dari Bom High Explosive hingga Softgun
https://3.bp.blogspot.com/-FRJI7UDrYXY/XON9T7nvpwI/AAAAAAAAbgM/KLsom65oB9UKEoM1G1rgkGH-ydnAluyCACLcBGAs/s1600/polri.jpg
https://3.bp.blogspot.com/-FRJI7UDrYXY/XON9T7nvpwI/AAAAAAAAbgM/KLsom65oB9UKEoM1G1rgkGH-ydnAluyCACLcBGAs/s72-c/polri.jpg
Berita Heboh
http://www.beritaterheboh.com/2019/05/jelang-aksi-22-mei-polisi-gagalkan.html
http://www.beritaterheboh.com/
http://www.beritaterheboh.com/
http://www.beritaterheboh.com/2019/05/jelang-aksi-22-mei-polisi-gagalkan.html
true
5276501411807228324
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content