Panitia Reuni 212 Sebut Indonesia Berjaya Kalau Anies Pimpinannya. Ini Sebabnya

Beritaterheboh.com - Kedatangan Gubernur DKI JakartaAnies Baswedan terpantau disambut riuh oleh peserta Reuni Mujahid 212 di Silang Mo...

Beritaterheboh.com - Kedatangan Gubernur DKI JakartaAnies Baswedan terpantau disambut riuh oleh peserta Reuni Mujahid 212 di Silang Monas, Jakarta, Senin (2/12) pagi. Anies datang sekitar pukul 06.00 WIB mengenakan seragam dinas coklat muda.

Di panggung utama itu, ia tampak mencolok di tengah petinggi Ormas juga ulama yang berpakaian serba putih. Anies menyampaikan sambutan setelah beberapa pentolan Reuni 212 bicara. Eks Mendikbud itu menyinggung soal tekad mewujudkan keadilan dan pemerataan ekonomi.

"Kami bukan sekadar ingin membangun infrastruktur fisik, justru yang menjadi perhatian adalah kami ingin menegakkan dan menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh warga Jakarta," ucapan Anies disambut riuh tepuk tangan.

"Ini salah satu masalah mendasar, ada ketimpangan, berbagai aspek. Karena itu semuanya yang ada di sini, mari kita tunjukkan, untuk kita hadirkan persatuan maka harus ada keadilan," kata Anies di hadapan peserta Reuni 212 yang memadati Monas.

Kendati begitu ia tak rinci menjelaskan bagaimana langkah konkret memangkas ketimpangan. Anies hanya mengakui bahwa akan menghadapi banyak tantangan saat mengelola ibukota.

"Dan di Jakarta, kita merasakan, tantangannya tidak pernah berhenti. Keramaiannya tidak pernah berhenti," tutur Anies.

"Tapi insya Allah, kebisingan itu tidak akan mengganggu semua ikhtiar untuk menghadirkan keadilan di Jakarta," sambung dia lagi.

Pernyataan itu diutarakan Anies sesaat setelah membahas mengenai keteladanan Nabi Muhammad SAW pada peringatan Maulid tersebut. Rasulullah kata dia, terkenang karena tanggung jawab, akhlak dan kemampuan mengatasi sejumlah tantangan.

"Dan Insya Allah, Maulid Akbar ini menjadi majelis yang membawa keberkahan," Anies menutup sambutannya.

Pidato Anies diikuti oleh seruan takbir dari panitia yang disusul oleh para peserta aksi. Salah satu panitia lantas melontarkan sebuah pantun.

"Asap dapur, pintu terbuka. Tercium sedap si ikan peda. Indonesia akan berjaya, kalau Anies Baswedan pimpinannya."

Pantun tersebut disambut dengan riuh peserta disertai tepuk tangan. Kalimat takbir pun kembali diserukan.

Sebelumnya saat Anies Baswedan hendak menyampaikan sambutan pun, beberapa peserta sempat menyerukan kata 'presiden' berulang kali. "Presiden! Presiden! Presiden!" kata beberapa orang tersebar di beberapa titik.

Reuni Mujahid 212 dimulai sekitar pukul 03.00 dini hari dengan menjalankan tahajud berjamaah. Setelah itu dilanjutkan salat subuh dan berdoa bersama. Kegiatan yang dihadiri sejumlah tokoh muslim dan pejabat ini juga mempertontonkan atraksi pengibaran pelbagai bendera merah putih dan kalimat tauhid oleh peserta.

Bukan saja bendera merah putih dan bendera kalimat tauhid, terdapat pula bendera sejumlah ormas, bendera Palestina dan gambar wajah Rizieq Shihab.(cnnindonesia.com)
Name

ABDUL AZIZ,1,abu tours,10,ACT,3,agus,1,ahmad dhani,62,Ahok,397,ahoker,1,amien rais,4,Anies,16,AniYudhoyono,13,anti virus,1,asian games 2018,2,bahar smith,3,bbm,1,Bela Islam,4,Berita,3427,Berita Islam,14,bom bunuh diri,1,bom medan,12,bom surabaya 13 Mei,29,bpjs,4,corona,278,Daerah,72,data corona,59,debat capres,8,deddy,2,demo,1,demokrat,3,djarot saiful hidayat,21,dki,736,dpr,1,DPR/DPRD,19,Ekonomi,17,enter,1,entertainment,1804,erick tohir,1,fadli zon,42,fahri hamzah,17,farhat,5,first travel,8,FPI,189,ganti presiden,12,garuda,66,gempa bumi,1,gempa palu,6,gerindra,2,Gibran,44,guru honorer,1,habib bahar,1,habib rizieq,4,hatespeech,13,Hukum,239,ILC,17,intermezzo,3,Internasional,372,investasi bodong,2,Iriana Jokowi,4,Isu,1,Jakarta,119,jogja,1,Jokowi,197,jonru,2,Jusuf Kalla,8,Kaesang,49,Kahiyang,9,kampanye akbar Jokowi,1,kasus 22 mei,10,kasus ektp,3,kasus jessica,1,kasus sepakbola,6,kecelakaan,8,keraton agung sejagat,26,Kesehatan,1,Kontroversi,112,korban,1,KPK,1,Kriminal,16,leasing,1,lina sule,82,lion air,62,lucinta luna,71,mafia bola,1,Mario Teguh,3,mata najwa,13,mca,13,menteri susi,10,messi,1,mudik,1,MUI,12,mulan jameela,1,mustafa nahra,1,najwa,1,nanggala402,12,nas,1,nasioanal,5,nasiona,7,Nasional,6974,News,3,Novel Baswedan,19,NU,46,NUSRON WAHID,3,ojol,3,Olahraga,13,Opini,244,PAN,1,papua,1,Partai,15,pdip,1,pemilu2019,1,Pendidikan,8,Peristiwa,44,Pilgub DKI,203,pilgub sumut,1,pilkada,5,pilkada2018,10,pilpres2019,48,PKB,1,pks,7,poli,1,polirik,1,polisi,1,polit,1,politi,6,Politik,8009,politiki,1,poliyik,1,POLRI,17,prabowo,2,pssi,1,raga,2,Ragam,4683,ragan,3,Ramalan,3,ratna sarumpaet,103,realcount,2,rekapitulasi,1,Revisi UU,1,ridwan kamik,1,ridwan kamil,1,risma,6,s,1,sandiaga uno,11,saracen,1,SBY,39,sehat,1,sejarah,5,sele,2,Seleb,1315,serba serbi,1,setnov,2,shio,7,sidang MK 2019,35,sinovac,2,SJ182,18,sport,1,sunda empire,14,surat ahmad dhani,4,syilviana,2,T,1,telkomsel,1,Teror,9,teroris riau,2,Tips,2,TNI,10,tol cipularang,8,tommy soeharto,1,topic netizen,758,tragedi 9 mei 2018,22,tre,1,trending topik,1853,UAS,27,UN,1,Unik,1,vaksin,3,viral,1,zodiak,17,
ltr
item
Berita Heboh: Panitia Reuni 212 Sebut Indonesia Berjaya Kalau Anies Pimpinannya. Ini Sebabnya
Panitia Reuni 212 Sebut Indonesia Berjaya Kalau Anies Pimpinannya. Ini Sebabnya
https://1.bp.blogspot.com/-fzRTuOaqP1w/XeUmC2HYF3I/AAAAAAAAk2s/9xExYXhBxWwuJ_pEpjQUt_1XHQAzda22QCLcBGAsYHQ/s1600/anies650x450.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-fzRTuOaqP1w/XeUmC2HYF3I/AAAAAAAAk2s/9xExYXhBxWwuJ_pEpjQUt_1XHQAzda22QCLcBGAsYHQ/s72-c/anies650x450.jpg
Berita Heboh
http://www.beritaterheboh.com/2019/12/panitia-reuni-212-sebut-indonesia.html
http://www.beritaterheboh.com/
http://www.beritaterheboh.com/
http://www.beritaterheboh.com/2019/12/panitia-reuni-212-sebut-indonesia.html
true
5276501411807228324
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content