Istri Kaesang Pangarep, Erina Gudono baru-baru ini memamerkan momen menikmati omakase. Bukan di restoran, konsep hidangan omakase itu bahkan...
Istri Kaesang Pangarep, Erina Gudono baru-baru ini memamerkan momen menikmati omakase.
Bukan di restoran, konsep hidangan omakase itu bahkan dinikmati Erina di kamar rumah sakit pasca dirinya melahirkan.
Dalam video yang diunggah Erina di Instagram, tampak ada koki yang sedang menyiapkan makanan Jepang di hadapannya.
Erina pun berterima kasih kepada Kaesang yang telah menghadiahi omakase untuknya.
Lantas, apa itu omakase?
Pengertian Omakase
Dalam bahasa Jepang, "omakase" secara harfiah berarti mempercayakan pilihan makanan kepada sang koki.
Konsep ini berasal dari tradisi Jepang, di mana hubungan antara koki dan pelanggan dianggap sangat sakral.
Ketika kita mengunjungi restoran yang menerapkan konsep omakase, kita tidak akan menemukan daftar menu makanan.
Melainkan koki akan menyajikan hidangan dan minuman yang dibuat dari bahan-bahan segar yang tersedia pada hari itu di restoran.
Meski begitu, bahan-bahan yang dipilih selalu berkualitas tinggi sehingga mampu memuaskan selera pelanggan.
Restoran omakase juga sering menjadi pilihan populer untuk kencan, selain restoran dengan konsep fine dining.(kilat.com)